Agenda Fakultas
Mar
14

HYBRID WEBINAR "KEWAJIBAN PAJAK W...

Selasa, 14 Mar 2023
Laksda Mardiono
Mar
13

SEMINAR "PENTINGNYA BRANDING"

Senin, 13 Mar 2023
Laksda Mardiono
Oct
19

PENGARAHAN KP SMT GASAL 2022 BAGI...

Rabu, 19 Oct 2022
M706
Sep
14

KULIAH TAMU DARI CEO GE EDUCATION

Rabu, 14 Sep 2022
Ruang Lakda Mardiono
Jan
24

KULIAH TAMU: MEMULAI BISNIS INTER...

Jumat, 24 Jan 2020
Ruamg Auditorium
ENGLISH AND OFFICE COMPETITION 2018

English Office Competition (EOC) diselenggarakan pada tanggal 4 Agustus 2018. Lomba English Office Competition diadakan setiap tahun oleh DIII Administrasi Perkantoran untuk SMA/SMK Sederajat seluruh Jawa Timur. Lomba EOC terdiri menjadi 2 lomba yaitu “Spelling Bee dan Office Competition. Spelling Bee adalah kompetisi tentang pengetahuan pengejaan Bahasa Inggris. Tujuan lomba ini untuk mengasah kemampuan peserta untuk berbicara Bahasa Inggris. Sedangkan, Office Competition adalah kolaborasi Ms.Word, Ms.Excel, Ms.Power Point untuk menyelesaikan suatu kasus dalam perkantoran.

Jumlah Peserta yang mengikuti Lomba “Spelling Bee” adalah 8 Peserta dan “Office Competition” adalah 15 Orang yang berasal dari beberapa sekolah di Jawa Timur.  Rangkaian kegiatan lomba di mulai dari Technical Meeting untuk peserta lomba yang dimana panitia menginformasikan tentang peraturan yang ada didalam kompetisi serta kelengkapan data pada saat lomba  pada tanggal 2 Agustus 2018. Kegiatan Lomba English Office Competition (EOC) kemudian dilanjutkan pada tanggal 4 Agustus 2018 dimana kompetisi berlangsung.

Pada kompetisi akhir yaitu babak final peserta lomba Office juga mempresentasikan hasil akhir nya dengan menggabungkan Ms.Word dan Ms. Power Point di hadapan para juri dengan menggunakan Bahasa Inggris.

Sedangkan lomba Spelling Bee adalah pengejaan kalimat menggunakan Bahasa Inggris. Kata yang diambil adalah kata yang berkaitan dengan perkantoran, pengejaan cepat, lantang dan benar adalah pemenangnya.   

Penutupan Kompetisi English Office Competition (EOC) ini disampaikan para juara lomba Spelling Bee maupun Office Competition. Pemenenang dari Office Competition adalah SMK PGRI 13 Surabaya Weni Lestari (Juara 1) dan Dilavia Saroha (Juara 2), SMK Darma Siswa 2 Inda Fariqotul Himmah (Juara 3)  dan untuk Spelling Bee adalah SMK 10 Nopember Sidoarjo Farah Annisa Ilmi (Juara 1) dan Alvina Dwi Syahputri  (Juara 2 ), SMAN 11 Surabaya Pitaloka Kurniasari (Juara 3), disertai penyerahan hadiah untuk para pemenang. Masing-masing para pemenang mendapatkan Sertificate, Piagam, Piala, Beasiswa di Stikom Surabaya, dan Uang Cash.

Kemenangan bukan lah prioritas utama dalam suatu perlombaan, tapi juga dapat menjadikan sebuah  pengalaman dan motivasi diri.